TEAM YOTAMA SF YANG KOMPAK
Kabar Terkini Kicaumania

YOTAMA SF MURAI MANIA ASAL KOTA JAKARTA. Sejak Safari Lomba, Semua Gacoan Prestasi Memuaskan

Share this...
Share on facebook
Facebook
0
Share on whatsapp
Whatsapp

YOTAMA SF MURAI MANIA ASAL KOTA JAKARTA.

#sugengno

Miliki puluhan burung berkualitas diatas rata-rata, menjadikan kicaumania pasti ingin selalu hadir ke berbagai lomba burung baik lokal, regional bahkan nasional. Kemampuan show burung diatas tangkringan menjadi idaman. Murai Batu yang sebelumnya sudah dipoles oleh sang perawat menjadikan burung aksinya serem , tak luput dari pantauan Juri hingga akhirnya bendera konser pun tertancap di bawah gantangan burung.

MR. TEDI JOGJA DAN TEAM YOTAMA SF
MR. TEDI JOGJA DAN TEAM YOTAMA SF

Proses burung Murai Batu menuju tahta juara ataupun moncer di festival burung menjadikan sesuatu hal yang perlu dipelajari. Edukasi pelatihan burung sejak usia dini agar mental burung fighternya terbiasa tidak demam gantangan. Terlebih apabila debutan jagoan Murai Batu. berasal dari bibit unggul dan materi komplet pasti semakin termotivasi untuk selalu diturunkan Muntahan lagu isiannya seabrek dengan gaya yang istimewa mancur terkadang ngeplay jadi menarik untuk ditonton.

MR. YOGA YOTAMA SF DENGAN SANG PERAWAT
MR. YOGA YOTAMA SF DENGAN SANG PERAWAT

Sebagaimana koleksi Murai Batu milik Mr. Yoga Yotama SF asal Kota Jakarta yang sudah banyak menorehkan prestasi dikancah lomba burung regional dan nasional di Jabodetabek. Nama Yotama SF pasti melejit exsis lantaran prestasi nya stabil. Menurut Mr. Yoga burung berkualitas nantinya akan berkapasitas ketika didapat dari bibit unggul, latihan , rawatan rutin dan pemberian exstra fooding yang tepat takaran.

PERAWAT MURAI BATU YOTAMA SF
PERAWAT MURAI BATU YOTAMA SF

Beberapa gaco handal berkualitas milik Mr. Yoga yang sering nongol padadata juara dan berita media online. Diantaranya Murai Batu Matahari Sakti , Pilot dan Dobrak. Rekam jejak Matahari Sakti juara di Nanjung 105 lanjut even BnR Anniversary 47 AK . Begitu juga jago Murai Batu Pilot yang barusan juara kelas utama di JBI AK 47  penampilannya cukup exsotic dengan durasi ngedur yang tingkat volumennya diatas rata-rata.

Menyandang predikat gacoan prestasi yang memauaskan bagi Yotama SF yang selanjutnya adalah Murai Batu Dobrak. Sang juara dibeberapa even di Jakarta miliki kualitas nyaris sama dari karakter koleksi jagoan yang lainnya. Tak hayal, gelar diajang bergengsi pun diraih Dobrak dengan gemilang.

“ Berhasil prestasi dengan pesaing-pesaing jagoan kelas nasional kendati di tiket Rp 100 ribu adalah suatu hal yang membanggakan. Pesertapun full gantang, irama lagu pun bervariatif terdengar dengan frekuensi suara keras hingga tembus batas pagar penonton, “ ungkap sang perawat usai juara di Anniversary AK 47 JBI Kota Depok, Minggu 8 Agustus 2021.

Secara keseluruhan keberhasilan Yotama SF pada saat ber-safari ke lomba burung lokal, regional dan nasional di Jabodetabek merupakan hasil dari kekompakan team . Menjalani kompetisi lomba burung skala apapun ,bagi para bos menjadi kebanggan tersendiri, meskipun besar biayanya. ( arm)

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

swlabs